Grid.ID - Tukang bangunan ini syok saat temukan granat Perang Dunia II saat renovasi sebuah kamar mandi.
Temukan granat Perang II, tukang bangunan ini auto ketakutan hingga lari tunggang langgang.
Lantas bagaimana kronologinya?
Dilansir dari TribunTrends.com, kejadian itu bermula saat seorang tukang bangunan merenovasi kamar mandi di sebuah rumah di Seattle.
Tukang bangunan itu diketahui mengerjakan proyek renovasi di Washington.
Ia diminta memindah bak mandi di kamar mandi lantai tiga rumah di lingkungan Ballard, Seattle.
Siapa sangka, saat memperbaiki sebuah kamar mandi, ia menemukan kejanggalan.
Saat memindahkan sebuah bak mandi, tukang itu ternyata menemukan sebuah kompartemen tersembunyi di dinding.
Saat dilihat, benda itu rupanya adalah granat.
"Pikiran pertama saya adalah keluar dari sana," kata Vadim Kharkhavyy, pemilik Polar Bear Construction kepada KIRO-TV, seperti dilansir dari UPI.
Kharkavyy kembali ke kamar mandi dan merekam video granat tersebut, yang kemudian ia unggah ke laman TikTok perusahaannya.
Meski begitu, Kharkavyy langsung lari tunggang langgang.
Ia tak mau granat itu meledak di tangannya.
"Saya bergegas keluar dari sana, menarik napas, dan kembali masuk dan merekam situasinya," katanya.
"Saya memperbesar layar ponsel saya dan mengintip lebih dekat, saya merasa itu adalah granat yang sebenarnya."
Beruntung, Tim penjinak bom dari Kepolisian Seattle langsung datang.
Mereka menyebut benda itu memang sebuah granat namun sudah tidak aktif.
"Mereka menyebutkan sesuatu tentang Perang Dunia II dan bagaimana para veteran pulang ke rumah dan mereka membawa senjata dan barang-barang dan seseorang menyimpannya di sana dan mungkin melupakannya," kata Kharkavyy.
Diduga granat yang ditemukan itu merupakan peninggalan Perang Dunia II.
Kisah Lainnya: Granat Ditemukan di Atas Plafon Rumah Warga di Blitar
Sebuah Granat ditemukan di sebuah rumah di Jalan Kalasan, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur.
Dilansir dari Kompas.com, Rumah itu merupakan milik almarhum Zubaidi, pensiunan TNI Angkatan Laut.
Kini, rumah tersebut ditempati putrinya.
Diketahui sosok yang menemukan granat itu adalah Purnoaji, saudara pemilik rumah.
Purnoaji menemukan benda berbahaya itu usai dimintai tolong mengambil anak kucing di atas plafon rumah.
"Sebenarnya penemuannya kemarin sore. Saat itu, saya diminta mengambil anak kucing di atas plafon salah satu kamar," ujarnya, Senin (8/1/2024), dikutip dari Surya.
Kapolsek Sananwetan Kompol Agus Tri Susetyo belum mengetahui jenis granat tersebut. Ia menduga granat itu masih aktif.
"Diduga masih aktif, sesuai foto yang kami ambil, kondisi granat masih bagus. Pada pemicu granat dilakban," ungkapnya, dilansir dari Surya.
(*)
Mobil Mewahnya Ditabrak Sopir Truk, Wanita Ini Malah Tak Marah dan Tak Minta Ganti Rugi, Ini Alasannya
Source | : | Kompas.com,tribuntrends |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |