Grid.ID – Siapa yang tak tahu sinetron Ikatan Cinta?
Sinetron yang menyatukan Amanda Manopo dan Arya Saloka sebagai pemeran utamanya tersebut telah menarik perhatian banyak orang.
Kini pasca tayang selama tiga tahun lebih, sinetron tersebut telah tamat.
Salah satu pemeran dalam sinetron tersebut, Massayu Anastasia mengungkapkan kesedihannya.
Pemeran Arumi itu merasakan kesedihan meski baru bergabung selama enam bulan.
"Yang tadinya kita mau makan-makan di lokasi jadi kayak suasana tu udah nggak enak."
"Baru 6 bulan aja aku juga ngerasain (sedih) apalagi mereka yang udah bareng-bareng selama 3 tahun lebih," ungkap Masayu dikutip dari YouTube Trans TV.
Ia menyebut perpisahan dengan para pemain dan kru sangat heboh.
"Yang aku lihat adalah itu perpisahan yang terheboh," ujarnya.
Bukan hanya para pemeran baru, akan tetapi semua pemeran Ikatan Cinta yang terdahulu pun turut hadir dalam perpisahan tersebut.
"Terheboh karena pemain-pemain yang udah nggak di Ikatan Cinta itu semua datang," kata Masayu.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |