Grid.ID - Maia Estianty diketahui baru saja merayakan hari ulang tahunnya.
Ya, istri dari Irwan Mussry akhirnya genap berusia 48 tahun.
Melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah, Sabtu (27/1/2024), Irwan Mussry pun terlihat membagikan potret mesranya bareng sang istri.
Kompak mengenakan setelan rapi nan elegan, Irwan Mussry tampak tersenyum manis di samping Maia Estianty.
Tak berhenti sampai di situ, Irwan Mussry juga tampak melontarkan kata-kata manis dalam kolom caption postingannya itu.
Dengan menyebut sang istri sebagai sosok yang selalu membawa tawa dan kebahagiaan.
Irwan Mussry juga memuji Maia yang selalu siap ikut dalam petualangan hidupnya.
Terakhir, tak lupa Irwan mengucapkan ucapan selamat ulang tahun, dan doa untuk sang istri.
"To the one who brings me laughter, happiness, and is always ready to take on life’s adventures with me.
Happiest Birthday my lovely wife @maiaestiantyreal - may all your hopes and dreams always be granted. Much love
(Untuk seseorang yang membawa saya tawa, kebahagiaan, dan selalu siap untuk mengambil petualangan hidup dengan saya.
Selamat Ulang Tahun istriku tercinta @maiaestiantyreal - semoga semua harapan dan impianmu selalu terkabul. Banyak cinta)," tulis Irwan Mussry.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar.
Termasuk dari Maia Estianty sendiri.
"Makasih sayang dan semuanya yang mendoakan… the best," komentar @maiaestiantyreal.
"Ya ampuun kalimatnya..dalam penuh makna. Kata2 yg baik selalu diucapkan untuk sang istri, dan ini akan menjadi kebalikan buat samg suami krn dapat balasan kebaikan dr ucapan2 yg baik utk istri tercinta," tambah @dap***.
"MaasyaAllah bunda dan om irwan bahagia selalu ya," tulis @lus***.
(*)
5 Rekomendasi Drakor Park Eun Bin yang Wajib Ditonton, Terbaru Perankan Dokter Jenius di Hyper Knife!