Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Kucing menjadi salah satu hewan yang kerap dianggap menggemaskan.
Namun baru-baru ini warga Jalan Kol. Edi Yoso Martadipura, Kampung Cikempong, Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor dibuat resah kucing oren.
Kucing kampung oren ini dikabarkan menyerang dan mencakar warga yang tengah berkegiatan.
Dilansir Grid.ID dari TribunnewsBogor.com pada Senin (29/1/2024), warga sampai memanggil bantuan Damkar karena hal ini.
Sejumlah warga yang memiliki anak-anak khawatir dan memanggil petugas Damkar untuk mengamankan kucing tersebut.
Disebut ada tiga korban yang diserang kucing, sebagian bahkan harus menerima jahitan karena cakaran.
"Iya betul, info dari warga setempat ada 3 orang yang kena serangan kucing," kata Komandan Rescue Damkar Kabupaten Bogor, Denny Kadarisman.
Laporan kucing mengamuk ini dilaporkan warga sekitar pada Sabtu (27/1/2024).
Petugas Damkar segera mengamankan dan mengevakuasi kucing tersebut.
"Sudah kita evakuasi," kata Denny Kadarisman.
Source | : | TribunVideo.com,tribunnewsbogor |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |