Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia
Grid.ID - Artis cilik Adhiyat mengaku merasa tertantang karena mendapat peran sebagai Dilan kecil di film Dilan 1983 Wo Ai Ni.
Meski begitu, Adhiyat merasa senang bisa bergabung dengan film besutan Fajar Bustomi itu.
“Senang banget aku bisa dikasih kepercayaan memerankan Dilan ini," ujar Adhiyat saat konferensi pers film Dilan 1983 Wo Ai Ni di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Sabtu (27/1/2024).
Apalagi ia dipilih sendiri oleh Pidi Baiq, penulis novel Dilan.
"Waktu itu lagi pulang abis ketemu ayah Pidi dan kemudian di infokan aku jadi Dilan, itu senang apalagi pemain2nya keren banget,” sambungnya.
Untuk proses pencarian sosok Dilan sendiri ternyata tidak instan.
Fajar Bustomi dan Pidi Baiq mencari selama kurang lebih setahun untuk mendapatkan cast yang tepat.
Setelah melalui proses casting, akhirnya sosok Adhiyat dirasa pas memerankan karakter utama sebagai Dilan kecil.
Berperan sebagai karakter Dilan yang populer, ternyata memberi tekanan tersendiri untuk aktor 12 tahun itu.
Namun Adhiyat mengaku terus berusaha mendalami karakter serta gestur seorang Dilan.
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Nesiana |