Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Raffi Ahmad membantah tegas tudingan National Corruption Watch yang menyebut dirinya diduga ikut terjerat dalam tindak pencucian uang.
Meskipun merasa difitnah, Raffi Ahmad ternyata enggan melaporkan National Corruption Watch atas tudingan tersebut.
"Enggaklah, aku bukan, aku dari bukan yang dulu lapor lapor begitu, ah enggak,” kata Raffi Ahmad ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (5/2/2024).
Raffi Ahmad juga mengikuti saran dari Hotman Paris yang memberikan dukungannya.
“Kata bang Hotman juga ngapain kalau memang enggak. Aku hanya ingin berklarifikasi dan bertabayun saja, sudah enggak ada (mau lapor)," ujarnya.
Raffi Ahmad mengaku enggan memperpanjang masalah tersebut lantaran tak ingin memiliki musuh.
"Gue nggak mau lapor-lapor, gue enggak pernah mau punya musuh, gue mau santai saja," sambungnya.
Raffi Ahmad juga awalnya ingin mengabaikan kabar tak benar tersebut.
Akan tetapi, pemberitaan itu bisa berdampak kepada lingkungan sekitarnya.
"Wah karena biasa saya biasa diberitakan hoax, cewek cewek, ini ini itu itu. Maksudnya kalau untuk urusan tapi intinya kalau yang seperti itu yang ke personal aja saya nggak pernah mau undang media,” ucap ayah dua putra ini
Dieksploitasi 50 Anggota Keluarga, Nunung Berikan Pesan kepada Masyarakat Indonesia
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |