Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Seorang bendahara PPS (Panitia Pemungutan Suara) di Kecamatan Paringin Selatan, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan bawa kabur uang Rp 115 juta.
Diketahui uang yang dibawa kabur bendahara PPS tersebut merupakan honor dari petugas KPPS.
Dilansir dari Kompas.com, pelaku diketahui berinisial MH (23).
Saat ini pelaku telah diamankan oleh petugas kepolisian.
MH diamankan di sebuah penginapan di Kabupaten Tabalong pada Jumat (16/2/2024).
Sebelumnya polisi telah menerima laporan dari KPU (Komisi Pemilihan Umum) Balangan.
Saat penggeledahan, polisi hanya menemukan sisa uang senilai Rp 17 juta.
Hal itu dibenarkan oleh Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Balangan, Iptu Galuh Restu.
"Saat dilakukan penggeledahan ditemukan uang tunai sebesar Rp 17 juta, dan saat ini sudah ditahan di Mapolres Balangan," ujar Galuh.
Ketika diamankan oleh kepolisian, MH mengakui perbuatannya.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | Kompas.com,Tribun Jabar |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |