Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani
Grid.ID - Tepat pada 20 Februari 2024, IU resmi merilis mini albumnya yang ke-6 "The Winning".
Dalam albumnya kali ini, IU merilis 5 lagu baru yakni 'Love Wins All', 'Holssi', 'Shh', 'Shopper', dan 'I Stan U'.
Dikutip dari laman Allkpop.com, di antara lagu-lagu terbaru IU, terdapat satu lagu yang menarik banyak perhatian penggemar.
Lagu "Shh" yang menampilkan Hyein NewJeans berhasil menjadi perbincangan di berbagai komunitas online.
Hal ini dikarenakan banyak penggemar K-pop yang mengaku kagum dengan bakat vokal idola muda tersebut.
Kekaguman itu ditunjukkan dengan adanya komentar positif dari penggemar tentang lagu 'Shh' di berbagai platform media sosial.
Kolaborasi ini berawal saat NewJeans datang menjadi salah satu tamu dalam acara bincang-bincang 'IU's Palette'.
Selama acara tersebut, solois yang juga dikenal dengan nama Lee Ji Eun mengungkapkan kekagumannya terhadap suara Hyein.
Bahkan secara terang-terangan IU pernah mengungkap dirinya kagum saat member NewJeans itu membawakan lagu 'Get Up'.
Sementara itu dikutip dari laman Genius.com, yuk simak lirik lagu 'Shh' milik IU yang menampilkan vokal memukau dari Hyein NewJeans.
Source | : | Allkpop.com,Genius.com |
Penulis | : | Mardyaning Christ Cahyarani |
Editor | : | Nesiana |