Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Umi Kalsum tampak bangga dengan pencapaian Bilqis.
Baru-baru ini putri dari Ayu Ting Ting, Bilqis baru saja menorehkan prestasi yang membanggakan.
Sebagai seorang nenek, Umi Kalsum turut bangga dengan prestasi cucunya itu.
Rupanya Bilqis baru saja memenangkan lomba presentasi sebagai juara pertama.
Tak lupa Umi Kalsum pun membagikan hasil presentasi Bilqis melalui unggahan Instagram @mom_ayting92_ pada (1/3/2024).
Ibunda Ayu Ting Ting itu lantas memberikan ucapan selamat serta doa dan dukungan kepada sang cucu.
"Alhamdulillah cucu ibu menang juara 1 perlombaan presentasi, semangat selalu nak, ibu bangga sama cucu ibu sayang, terus belajar dan semangat ya nak, kamu pasti bisa nak," tulis Umi Kalsum.
Pada video yang dibagikan tampak Bilqis memulai presentasinya dengan perkenalan diri.
Putri Ayu Ting Ting itu lancar berbicara menggunakan bahasa Inggris dari awal sampai selesai.
Putranya Digandrungi Banyak Cewek, Inilah Sosok Ibunda Ariel Noah yang Jarang Tersorot Kamera
Source | : | |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |