Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Nama Melly Goeslaw telah dikenal sebagai seorang penyanyi sekaligus pencipta lagu ternama di Indonesia.
Bersama suaminya, Anto Hoed, Melly Goeslaw selalu berhasil menciptakan lagu yang mampu menyayat hati pendengarnya.
Termasuk juga lagu-lagu original soundtrack film yang mampu membuat penonton makin terbawa perasaan dengan alur cerita dan akting pemainnya.
Menanggapi hal ini, sang maestro pun membagikan rahasia kesuksesan lagu-lagu OST hitsnya.
Rupanya, salah satu treatment yang dilakukan adalah dengan membaca naskah film tersebut.
“Soal treatment membuat sebuah OST (soundtrack) agar bisa kena. Jadi saya pencinta skrip, jadi kalau saya disuguhkan script saya senang banget baca,” kata Melly Goeslaw di Setia Budi, Jakarta Selatan, Jumat (15/3/2024).
“Daripada baca novel atau baca apa saya senang baca skrip karena kan ada dialognya ya dan saya halusinasinya lebih tinggi. Kalau baca skrip bisa baca berkali-kali,” lanjutnya.
Usai membaca skrip tersebut, perempuan 50 tahun ini mengaku bisa lebih menjiwak jalan cerita dan perasaan setiap karakternya.
Kemudian ia baru bisa menciptakan lagu dengan membayangkan dan menyesuaikan dengan beberapa adegan yang ada pada film.
Baca Juga: Kelewat Baper, Myhta Lestari Ngaku Sempat Nangis Ketika Rekaman Lagu OST Ipar Adalah Maut
Termasuk juga Melly Goeslaw harus bisa membayangkan jenis musik yang digunakan untuk diputar dalam level teater.
“Dari situ mungkin jadi menjiwai apa yang ada dalam cerita filmnya karena untuk membuat lagu dalam film dan lagu biasa, kalau lagu di film itu kita harus dedicated dengan filmnya. Kita harus bayangkan audionya ini akan didengar di layar segede itu, di-sound segede itu. Jadi kita kan membalut adegan kan, kadang ada hal-hal yang sulit,” jelas Melly.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Silmi |