Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Lolly?
Lolly jadi bahan omongan saat berseteru dan terlibat perang dingin dengan Nikita Mirzani.
Sempat menetap di Inggris, kini Lolly telah pulang ke Indonesia.
Kembali ke Tanah Air, Lolly pun tak segan pamer momen bucin bersama dengan sang kekasih.
Diketahui bahwa Lolly sempat menjalin hubungan jarak jauh dengan Vadel Badjideh.
Meski demikian, tentu kemesraan Lolly dengan pacarnya ini menuai komentar miring dari netizen.
Melansir akun Instagram @lambegosiip pada Sabtu (16/3/2024), Lolly kerap berbangga memiliki kekasih seperti Vadel.
Lolly pun mengungkap bahwa Vadel memiliki banyak uang.
Baca Juga: Coret Nama Lolly dari KK, Nikita Mirzani Sebut Maaf Jelang Puasa, Netizen Auto Singgung Anak
"Vadel banyak uangnya," kata Lolly.
Lolly pun pamer dirinya diajak menonton dan dibelikan barang-barang oleh Vadel Badjideh.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |