Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani
Grid.ID - Kabar duka tengah menyelimuti panggung hiburan Indonesia.
Kali ini kabar datang dari sosok aktor Donny Kesuma yang tutup usia.
Sebelumnya dikabarkan oleh Grid.ID, Donny Kesuma meninggal dunia usai menjalani perawatan intensif di ruang ICCU Rumah Sakit Primaya Bekasi Timur.
Sang aktor tutup usia lantaran telah lama mengidap penyakit lemah jantung.
Diketahui Donny Kesuma mengehmbuskan nafas terakhir pada Selasa (19/03/2024) pukul 19.19 WIB.
Kini dari berbagai kalangan selebriti berbondong-bondong memposting dan mengungkap rasa duka citanya.
Salah satunya adalah penyanyi Iis Dahlia.
Melalui akun Instagram pribadinya @isdadahlia pada Rabu (20/03/2024), Iis Dahlia menyampaikan rasa duka yang mendalam usai kehilangan sosok sahabatnya ini.
"Innalillahi wainnailaihi raji'un Don," tulis Iis Dahlia pada awal caption.
Baca Juga: Belum Tercapai, Donny Kesuma Seharusnya Ikuti Kejuaraan Softball di Malaysia
Unggahan kali ini memperlihatkan sebuah video klip lagu miliknya yang dibintangi oleh Donny Kesuma.
Tak hanya itu, Iis Dahlia juga memperlihatkan kenangan sosok Donny Kesuma yang tengah tampil di atas panggung.
Melalui postingan kali ini pelantun lagu 'Payung Hitam' mengenang sosok Donny Kesuma.
Iis Dahlia mengakui Donny Kesuma merupakan orang yang baik di mata para sahabatnya.
"Puluhan tahun kenal kamu tuh, kamu tetap orang yang sama baiknya, makasih sudah selalu membantu dalam kegiatan-kegiatan amal bersama GaSs."
"Makasih udah ngebantuin aku dulu jadi model di video klip aku. Makasih udah selalu ada buat temen-temen kamu," kenang Iis Dahlia.
Menutup unggahan kali ini, Iis Dahlia juga melayangkan doa terbaik untuk sang sahabat.
"InshaAllah husnul khotimah. Kamu pergi di bulan suci. Selamat jalan sahabat, Alfatiha."
"Ya Allah ampuni dosa-dosanya dan semoga semua amal ibadahnya diterima olehMu ditempatkan ditempat terbaikMu," doa sang penyanyi.
Selamat jalan Donny Kesuma.
(*)
Waduh, Sandra Dewi Unfollow Harvey Moeis Usai Suaminya Divonis 6,5 Tahun Penjara, Ada Apa?
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Mardyaning Christ Cahyarani |
Editor | : | Silmi |