Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Haji Faisal terang-terangan lebih mendukung sang putri, Fuji Utami untuk bekerja dibanding menikah muda.
Hal itu menjadi pendapat Haji Faisal terkait Fuji Utami lantaran pengalaman hidupnya.
“Saya lebih mendukung berkarir karena saya pengalaman hidup saya,” ujar Haji Faisal ditemui di kediamannya di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat, Minggu (17/3/2024).
Pasalnya menurut Haji Faisal, jika sang putri cepat berumah tangga, kemungkinan besar Fuji Utami akan disibukkan dalam mengurus anak.
“Cepat kita berumah tangga cepat kita bersuami ya setahun dua pasti punya momongan,” katanya.
“Tentu agak terhalang karier itu jadi benar-benar harus matang pikiran kita usia kita agar tidak terjadi penyesalan,” ujarnya.
Menurut Haji Faisal, Fuji Utami sebaiknya menikmati masa-masa berkarier sebelum akhirnya menikah.
“Berkarir dulu beberapa tahun ya baru berumah tangga,” ucap ayah mertua mendiang Vanessa Angel itu.
“Kadang umur 18-19 berumah tangga nggak papa asal cocok dengan pikiran dia nggak ada masalah. Tapi kalau jaman sekarang jangan (nikah dulu),” tutupnya.
Baca Juga: Haji Faisal Ingin Fuji Utami Tunda Berumah Tangga: Jangan Cepat-cepat Mencari Pasangan
Seperti diketahui, Fuji Utami sempat berpacaran dengan Thoriq Halilintar.
Sayangnya, hubungan mereka kandas di tengah jalan.
Usai putus dari Thoriq Halilintar, Fuji sempat dikabarkan dekat dengan pesepakbola Asnawi Mangkualam namun tidak ada kelanjutan dari kabar tersebut.
(*)
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Silmi |