Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Icha Annisa Faradila membantah mengirim santet kepada mendiang Stevie Agnecya semasa hidupnya.
Icha Annisa Faradila mengaku terlahir di keluarga yang taat beragama sehingga tak mungkin melakukan hal keji sepele yang dituduhkan.
“Jadi saya sebagai muslim yang terlahir dari keluarga baik-baik, tidak mungkin melakukan perbuatan tersebut (menyantet Stevie Agnecya),” ujar Icha Annisa Faradila ditemui di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, Jumat (29/3/2024).
Icha Annisa Faradila menyebut bahwa penyakit yang diderita Stevie Agnecya tak ada hubungan dengan dirinya.
“Qodratullah sakitnya Stevie Agnecya tidak ada hubungannya dengan saya dan keluarga saya,” katanya.
Meskipun membantah mengirim santet terhadap Stevie Agnecya, namun Icha Annisa Faradila tak membantah pernah bermasalah dengan mantan istri Samuel Rizal itu.
“Sebelumnya saya mengakui bahwa dulu pernah terjadi perselisihan dengan almarhumah Stevie Agnecya,” akunya.
Menurut Icha Annisa Faradila, permasalahannya dengan Stevie lantaran adanya kesalahpahaman antara mereka.
“Dikarenakan kesalah pahaman dan berlanjut terus menerus,” katanya.
“Namun tidak ada sama sekali terpikir oleh saya untuk mencelakai apalagi menggunakan ilmu santet,” tutup Icha Annisa Faradila.
Baca Juga: Rumor Stevie Agnecya Kena Santet Merebak, Keluarga Enggan Beri Klarifikasi: Kami Hanya Fokus...
Kuasa hukum Icha Annisa Faradila, Ina Rachman pun menyebut bahwa sebenarnya sang klien enggan untuk memperpanjang masalah ini.
“Saya tadi di awal bilang, bahwa mba Icha dan suami nggak mau memperpanjang masalah ini, sudah meninggal buat apa yaa, toh kan sebetulnya di antara mereka sudah tidak ada masalah lagi,” kata Ina Rachman.
Akan tetapi, tudingan demi tudingan yang diarahkan netizen cukup mengganggu Icha Annisa Faradila dan keluarga.
“Cuma kan tahu lah ya netizen Indonesia, nah itu sangat mengganggu kehidupan mba Icha. Dia diDM, ditag, bahkan sering namanya disebut langsung di sosial media, dan itu sangat mengganggu,” tutup Ina Rachman.
Seperti diberitakan sebelumnya, Stevie Agnecya meninggal dunia pada Jumat (23/3/2024).
Pihak keluarga tak berbicara mengenai penyakit yang membuat Stevie Agnecya meninggal.
Sementara itu, sebelum meninggal dunia, Stevie Agnecya mengaku pernah disantet seorang perempuan.
Netizen pun menduga bahwa sosok tersebut adalah Icha Annisa Faradila.
Ketika Stevie Agnecya meninggal dunia, netizen pun kembali mengaitakan dugaan santet Icha Annisa Faradila.
(*)
5 Ide BBQ untuk Rayakan Malam Tahun Baru 2025, Bikin Pergantian Tahunmu Asyik dan Penuh Santapan Lezat yuk!
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |