Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Tak terasa sebentar lagi kita akan memasuki 10 malam terakhir di bulan suci Ramadan.
Sepuluh malam terakhir di bulan Ramadan sangat penting karena terdapat malam lailatul qadar di antaranya.
Melansir Kompas TV, malam lailatul qadar sendiri merupakan malam yang sangat istimewa, di mana ayat pertama dalam Al-Quran diturunkan kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril.
Malam lailatul qadar juga satu-satunya malam yang dijelaskan secara khusus dalam satu surat Al-Quran, yaitu surat al-Qadr.
Dalam surat itu, disebutkan bahwa malam lailatul qadar lebih baik dari seribu bulan.
Ini berarti orang yang beribadah di malam lailatul qadar akan dapat pahala yang lebih baik dari ibadah seribu bulan.
"Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan," (QS al-Qadr ayat 3-4).
Pada malam tersebut, para malaikat akan turun ke bumi dan mengamini doa umat Islam yang dipanjatkan di sepanjang malam hingga terbitnya fajar.
Nah, lantas amalan apa saja yang disarankan untuk dikerjakan pada malam lailatul qadar?
Berikut pemaparan tentang amalan-amalan yang dikerjakan saat malam lailatul qadar yang dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Kumpulan Doa Malam Lailatul Qadar Ramadan 2024, Lengkap dengan Tata Cara Sholat dan Niatnya
Sulit Ceraikan Erin Taulany? Permohonan Talak Andre Taulany Sampai Ditolak 2 Kali oleh Hakim, Ini Penyebabnya: Tidak Terbukti
Source | : | Kompas.com,KompasTV |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |