Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Icha Annisa Faradila menjawab tudingan menulis postingan ‘Alhamdulillah manjur’ di momen meninggalnya Stevie Agnecya.
Icha Annisa Faradila membantah pernah menulis postingan tersebut di malam meninggalnya Stevie Agnecya.
“Saya nggak pernah menulis itu,” kata Icha Annisa Faradila saat ditemui di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, Jumat (29/3/2024).
Menurut Icha Annisa Faradila, isu tersebut diciptakan sendiri oleh netizen.
“Itu ditambah-tambah saja digoreng-goreng sama netizen,” katanya.
“Saya nggak pernah menulis itu,” imbuh Icha Annisa Faradila.
Icha Annisa Faradila juga membantah ucapan mantan karyawan yang menyebut dirinya pernah membicarakan Stevie Agnecya dengan adik dan ibunya.
“Itu fitnah, tidak bisa dibuktikan, intinya fitnah,” tutup Icha Annisa Faradila.
Seperti diketahui, Icha Annisa Faradila masih berhadapan dengan tudingan menyantet Stevie Agnecya.
Sempat muncul isu bahwa Icha Annisa Faradila mengunggah postingan berbunyi ‘alhamdulillah manjur’ di momen Stevie Agnecya meninggal dunia dan langsung dihapus.
(*)
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |