Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Sepuluh hari sudah kepergian selebgram Stevie Agnecya di dunia.
Sang suami Anggi Pratama ternyata memiliki kebiasaan baru usai ditingga Stevie Agnecya.
Dikutip dari laman Kompas.com, Stevie Agnecya meninggal dunia pada Kamis (21/3/2024) di RSCM, Jakarta Pusat.
Ia meninggalkan seorang suami bernama Anggi Pratama dan tiga orang anaknya.
Kabar kepergian Stevie pun telah sampai di telinga para sahabatnya.
Termasuk dengan Titis Saputra yang menyebut sang selebgram sudah sering bolak-balik rumah sakit.
"Pihak keluarga yang kasih tahu ya, aku cuma dari sahabatnya aja sangat berduka dan ini dadakan banget," ujar Titis.
"Sudah lama perjuangan (sakitnya). Sempat keluar masuk rumah sakit, lumayan beberapa kali," tambahnya.
Usai ditinggal sang istri, suami dari mendiang yakni Anggi Pratama ternyata memiliki kebiasaan baru.
Dilansir dari Tribun Trends, fakta tersebut diungkapkan oleh adik Anggi Pratama yakni Amanda Saraswati.
Kebiasaan baru sang kakak usai ditinggal Stevie selalu dilakukan tengah malam.
Kebiasaan itu rupanya Anggi Pratama minta ditemani melalui telepon oleh adiknya setiap tengah malam.
Hal itu dilakukan Anggi untuk menutupi rasa kesepian usai ditinggal oleh Stevie Agnecya.
"Kondisi rumah sebenarnya baik-baik aja, cuma Mas Anggi pasti masih kaget-kagetan, kalau lagi ramai gini kan gak terasa ya gak terlalu terasa," jelas Amanda.
Ia juga mengungkapkan sang kakak selalu minta ditemani menelepon saat tengah malam kepada adik atau teman-teman lainnya.
"Tapi kalau misalnya sudah jam 12, biasanya telepon aku atau telepon temennya video call minta temani," ujar Amanda.
Bahkan tak jarang aktivitas menelepon itu berlangsung sampai pagi hari.
"Tapi dari kemaren sih teman-temannya stand by sampai pagi," jelas Amanda.
Lebih lanjut, Amanda merasa bahwa sang kakak hanya butuh teman mengobrol untuk mengusir rasa kesepiannya.
"Cuma butuh teman ngobrol karena biasanya kan teman ngobrolnya dan lain-lain kan Stevie almarhumah ya," jelasnya.
(*)
5 Shio Paling Suka Berkunjung ke Rumah Sanak Saudara Pas Imlek 2025, Kamu Termasuk?
Source | : | Kompas.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |