Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani
Grid.ID - Salah satu boy grup Kpop ONF kembali menyapa penggemar.
Dikutip dari laman Allkpop.com pada Selasa (09/04/2024), Minkyun cs merilis lagu barunya yang berjudul 'Bye My Monster'.
Lagu barunya ini menjadi comeback pertama setelah 6 bulan lalu merilis mini album ketujuh yang bertajuk 'Love Effect'.
Lewat album barunya kali ini ONF berhasil menarik perhatian penggemar.
Hal ini dikarenakan banyaknya konten yang menampilkan transformasi perkembangan boy grup ini.
Pada comebacknya kali ini, ONF mengangkat konsep yang lebih intens dan lebih gelap.
Sebelum dirilis, lagu barunya 'Bye My Monster' dan 'Breath, Haze and Shadow' telah ditampilkan secara live.
Penampilannya itu ditunjukkan saat konser solo '2024 ONF Concert Spotlight in Seoul' pada 6 dan 7 April 2024.
Pada mini album kedelapan kali ini, ONF mengangkat judul 'Beautiful Shadow'.
Baca Juga: DRIPPIN Rilis Musik Video Special untuk Penggemar Lagu Baru 'Beautiful MAZE'
Melalui mini album ini ONF ingin melihat perasaan cinta dan mengekspresikannya lewat perasaan yang murni.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Allkpop,Genius |
Penulis | : | Mardyaning Christ Cahyarani |
Editor | : | Silmi |