Grid.ID – Bukan cuma sekali nama Raffi Ahmad dikait-kaitkan dengan kasus korupsi yang diduga menyeret nama artis.
Hal ini berawal dari viralnya video penggerebekan yang di dalamnya terlihat Raffi Ahmad, dengan narasi jika Raffi Ahmad terlibat pencucian uang alias money laundry.
Nyatanya, video itu memang sekadar prank yang dilakukan Atta Halilintar kepada Raffi Ahmad.
Baik Raffi Ahmad dan Atta Halilintar juga sudah memberikan pernyataan mereka lewat media sosial masing-masing, jika kabar yang bereddar adalah bohong alias hoax.
Sementara itu, paranormal Hard Gumay malah punya prediksi lain soal kehidupan Raffi Ahmad di tahun 2024 ini.
Saat menjadi bintang tamu dalam acara Pagi Pagi Ambyar, Hard Gumay mewanti-wanti Raffi Ahmad untuk tetap berhati-hati dalam menjalani kariernya di panggung hiburan.
Raffi Ahmad yang dikenal memiliki pergaulan yang luas di kalangan artis, dikhawatirkan malah terseret dalam kasus pidana yang sebenarnya tidak ia lakukan.
“Akan banyak permasalah di dunia hiburan yang menyeret (Raffi Ahmad),” kata Hard Gumay, Jumat (26/4/20224).
Sebenarnya, kata Hard Gumay, Raffi Ahmad tak melakukan apapun yang melawan hukum, namun lantaran kedekatan dan kebaikan Raffi dengan rekannya, bisa saja nama Raffi Ahmad terbawa.
“Mereka (Raffi Ahmad dan Nagita Slavina) harus hati-hati, (pertemanan) disortir,” kata Hard Gumay mengingatkan.
Hard Gumay menyebutkan jika ke depannya, Raffi Ahmad akan bersinggungan dengan seorang laki-laki dengan ciri tertentu, yang akan terseret kasus korupsi.
“RA di tahun 2024 (bekerjasama) laki-laki, gempal, putih, punya nama (besar) hati-hati dia akan terseret kasus hukum, korupsi,” kata Hard Gumay mengingatkan. (*)
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | Pagi Pagi Ambyar Trans TV |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |