Grid.ID – Sekitar sepekan yang lalu, Betharia Sonata dilarikan ke rumah sakit, karena terjatuh, pingsan dan terserang stroke.
Saat itu, Betharia Sonata sedang menjadi pengisi acara di momen ulang tahun sahabatnya, penyanyi Nia Daniaty.
Tak berselang lama kabar itu tersebar, foto Betharia sedang terbaring di ranjang rumah sakit juga ikut viral.
Uniknya, dalam foto itu terlihat Betharia ditemani oleh mantan suaminya, aktor laga Willy Dozan.
Aktor laga itu terlihat menemani, memegang tangan dan kepala Betharia yang sedang terbaring lemah.
Melihat hal itu, tentu saja netizen ramai membicarakan, maklum, kini Willy Dozan juga sudah memiliki istri lagi.
“Ikut menjaga, bagaimanapun Betha ibu dari anak-anak, harus care, setiap manusia ada cobaannya,” kata Willy Dozan saat menjadi pengisi acara For Your Pagi, Selasa (7/5/2024).
Menurut Willy, istrinya yang sekarang ini sama sekali tak keberatan pun cemburu.
Bahkan, kata Willy, istrinya lah yang lebih dulu datang untuk mengunjungi Betha di rumah sakit.
“Istri saya ini sangat care, dia malah datang duluan (ke rumah sakit),” kata Willy.
Baca Juga: Begini Kondisi Betharia Sonata Terkini, Usai Jatuh Pingsan dan Terserang Stroke
6 Ladang Uang Maharani Kemala, Pengusaha yang Dituduh Sogok Polisi Rp 10 Miliar untuk Penjarakan Nikita Mirzani
Source | : | For Your Pagi Trans7 |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |