Grid.id - Tiket Presale 1 & 2 Alan Walker habis terjual (Sold out) hanya dalam waktu beberapa jam saja, pihak penyelenggara Color Asia Live dan Prestige Promotions mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar “Walkers” di Indonesia atas antusias yang sangat luar biasa, untuk mengakomodir permintaan berikutnya pihak penyelenggara akan kembali membuka Presale ke-3 pada hari Senin, 18 Maret 2024 secara eksklusif hanya di www.alanwalkerjakarta.com dengan mitra penjualan tiket resmi oleh tiket.com.
Alan Walker siap mengguncang Jakarta, Indonesia, dengan tajuk tur, "Walker World Southeast Asia Tour Part 1" pada Sabtu, 8 Juni 2024, di Phantom PIK 2 Ground Park, dengan Special Guests dari manca negara seperti Robin Packalen, Sofiloud, Putri Ariani and many more.
Pada kesempatan yang sama Putri Ariani mengungkapkan rasa senang mendengar tiket presale 1 & 2 habis terjual, “Istimewa sekali, terima kasih atas antusias yang luar biasa mendengar tiket presale 1 & 2 sudah habis terjual, I just can’t wait to perform live on stage with the one and only Alan Walker nanti 8 Juni di Phantom PIK 2 Ground Park untuk membawakan single terbaru kami Who I am…” ungkap Putri Ariani. “…go secure your tickets now, sebelum nanti kehabisan lagi, see you all very soon” tutup Putri Ariani.
Alan Walker - "Walker World Southeast Asia Tour Part 1" akan menghentak PHANTOM - PIK 2 Ground Park yang merupakan area hiburan tersentralisasi dari PHANTOM - PIK 2 yang cocok dan strategis, memiliki fasilitas luas dan modern, dengan luas impresif 3000 meter persegi, PHANTOM - PIK 2 dapat menampung ribuan pengunjung dan menyediakan ruang yang cukup untuk panggung dan area penonton.
Fasilitas ini dilengkapi dengan sistem suara terbaik di kelasnya dan ambience yang memadai untuk mendukung konser musik yang spektakuler. Dengan lokasinya yang strategis di PIK 2 membuat PHANTOM - PIK 2 mudah diakses dari berbagai daerah di Jakarta dan sekitarnya.
Akses transportasi umum dan parkir yang memadai akan memudahkan para pengunjung untuk datang ke konser musik.
Baca Juga: Bakal Konser di Indonesia, Alan Walker Malah Masuk Grup WA Keluarga Gegara Bocorkan Nomor Sendiri
PHANTOM-PIK 2 dirancang oleh Top Indonesian Architect, memiliki desain yang mewah dan menawan, menciptakan atmosfer yang cocok untuk konser musik yang eksklusif dan berkelas. Selain area indoor, PHANTOM - PIK 2 juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti area makan dan minum, area lounge, dan area outdoor “PHANTOM GROUND PARK”, yang dapat menampung kapasitas hingga 20.000 pengunjung.
Sekilas mengenai perjalanan karir musik Alan Walker, sejak lonjakan karirnya pada akhir 2015 dengan single "Faded" yang menduduki puncak tangga lagu, mengumpulkan lebih dari 1,8 miliar streaming Spotify dan 3,5 miliar penonton YouTube, Alan Walker telah memukau penonton di seluruh dunia.
Dengan 150 juta pengikut di platform sosialnya, 35,7 miliar penonton YouTube, dan lebih dari 85 miliar streams audio dan video, talenta luar biasa asal Bergen, Norwegia, masih terus menanjak jenjang karirnya.
Terkenal karena kemampuannya menghasilkan musik yang hipnotis dan energik, DJ dan produser asal Norwegia berusia 26 tahun ini terus mendominasi kancah musik global.
Dengan pengikut sosial media lebih dari 115 juta pengikut, 12 miliar penonton YouTube, dan lebih dari 50 miliar untaian audio dan video, Alan Walker tetap menjadi musisi yang paling melejit pada tahun 2024.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Irene Cynthia |