Grid.ID - Kasus pembunuhan dan pemerkosaan yang menimpa sosok gadis bernama Vina belakangan memang kembali disorot.
Ya, meski kasus tersebut terjadi pada 2016 silam yang membuat nyawa gadis asal Cirebon, Jawa Barat hilang, banyak puzzle yang rupanya sampau sekarang belum terpecahkan.
Seperti sosok yang masih buron dan belum tertangkap meski sudah 8 tahun kasus tersebut berjalan.
Alhasil, kini kasus tersebut kembali mencuat dan menarik perhatian banyak khalayak.
Salah satunya yakni pengacara kondang, Hotman Paris Hutapea.
Melansir dari postingan akun Instagram pribadinya yang diunggah Senin (27/5/2024), Hotman terlihat membagikan sebuah video.
Dimana dalam video itu, diperlihatkan sosok wanita berjilbab bernama Linda.
Yang belakangan santer disebut sebagai saksi kunci dari kasus kematian Vina dan kekasihnya, Eky.
Pada kesempatan itu, Linda diduga mengalami kesurupan lagi alias kerasukan arwah yang diduga sebagai qorin dari Vina.
"2 hari lalu Linda kesurupan lagi!
Hari ini tgl 27 mei 2024 jam siang Polda Jabar akan periksa Linda sbg saksi!
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban