Grid.ID – Film ‘Vina: Sebelum 7 Hari’ menjadi salah satu film laris manis belakangan ini.
Berawal dari viralnya video rekaman yang diyakini sebagai Linda yang kerasukan arwah Vina, akhirnya film ini tercipta.
Sayangnya, meski video kerasukan Linda menjadi ‘alat jualan’ sang produser film, namun dipastikan Linda sama sekali tak akan mendapatkan royalti.
Hal itu disampaikan Dheeraz Kalwani, produser film ‘Vina: Sebelum 7 Hari’ saat menjadi narasumber dalam acara Rosi Kompas TV.
“Keluarga Linda tidak terlibat apa-apa di film ini,” kata Dheeraj Kalwani.
Sementara itu, Dheeraj menegaskan jika keluarga Vinalah yang paling berhak untuk mendapatkan royalti dari laris manisnya film ini.
Lewat wawancaranya, Dheeraj menegaskan kalau ia sebagai produser memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan haknya untuk keluarga Vina, terutama orangtua dan kakak Vina.
“Pasti (berikan royalti pada keluarga Vina),” tegas Dheeraj.
“Saya bikin keluarga senang, saya juga punya beban, saya bikin ibu dan bapak almarhumah (Vina) senang juga.”
“Ingin mereka hidupnya sekarang happy secara financial,” kata Dheeraj.
“Pasti one day, pasti kita undang lagi ke Jakarta. Bonus (royalti) pasti,” katanya.
Baca Juga: Bantah Jadi Pembunuh Vina, Pegi Menangis Tiap Malam Dengar Kabar Akan Dipindahkan ke Nusakambangan
Source | : | ROSI KompasTv |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |