Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Suami Bunga Citra Lestari, Tiko AryaAryawardhana dipolisikan mantan istri yang berinisial AW.
Tiko Aryawardhana, suami BCL diduga melakukan penggelapan dana sekitar Rp6,9 miliar.
Dugaan penggelapan dana tersebut berkaitan dengan Tiko Aryawardhana dan AW yang mendirikan usaha bersama di bidang makanan dan minuman.
“Awalnya klien kami dan Tiko memutuskan untuk mendirikan perusahaan yang bergerak di bidang makanan dan minuman,” ujar kuasa hukum AW, Leo Siregar melalui rilis yang diterima Grid.ID, Selasa (4/6/2024).
Dalam membangun usaha tersebut, Leo Siregar menyebut bahwa seluruh modal berasal dari AW.
“Pada saat itu klien kami menjadi komisaris, sementara Tiko menjadi Direktur, tapi untuk modal perusahaan seluruhnya dari Klien kami,” terang Leo Siregar.
Dalam menjalankan usaha tersebut, AW disebut pasif dan menyerahkan segala urusan pada Tiko Aryawardhana yang memiliki kewenangan penuh dalam menjalankan bisnis tersebut.
“Nah, kewenangan tanpa pengawasan ini yang kemudian kami duga menjadi celah bagi terlapor untuk melakukan perbuatan-perbuatan dengan itikad yang tidak baik,” kata Leo Siregar.
Baca Juga: BCL Asyik Menari saat Temani Tiko Aryawardhana Nge-DJ, Aksi sang Penyanyi Justru Tuai Hujatan
“Ini akhirnya mengakibatkan kerugian bagi perusahaan,” imbuhnya.
Selama menjalankan usaha, AW tak mengetahui adanya masalah dalam bisnisnya dengan Tiko Aryawardhana.
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |