Grid.ID - Putra bungsu presenter olahraga, Darius Sinathrya dan Donna Agnesia baru-baru ini harus gigit jari.
Pasalnya, Diego Sinathrya diketahui belum berhasil lolos dalam seleksi Timnas Indonesia U-16.
Kabar tersebut bahkan disampaikan sendiri oleh Darius di postingan Instagram pribadinya yang diunggah Rabu (19/6/2024) lalu.
Pada kesempatan itu, suami dari Donna Agnesia itu tampak membagikan beberapa foto momen saat Diego mengikuti seleksi.
Namun sayangnya, kali ini Diego bersama 2 rekannya diberitahu harus meninggalkan tim.
"It’s not the end dek!
Semalam Diego bersama dua orang temannya, diberi kabar harus meninggalkan tim karena tidak masuk dalam daftar 23 pemain yang akan berlaga di AFF U-16," tulis Darius dalam kolom caption postingannya.
Meski begitu, Darius meyakinkan bahwa hal itu akan menjadi pengalaman yang berharga untuk putranya itu.
"Sebuah perjalanan dan pengalaman berharga untuk Diego bisa mendapat kesempatan seleksi.
Dan lanjut dengan program TC selama hampir 2 bulan ini, berlatih bersama talenta2 muda terbaik dengan program yang sangat intens," imbuh Darius.
Lebih lanjut, kendati perjalanan Diego bersama Timnas U-16 berakhir, Darius mengaku perjalanan karier sepakbola putra bungsunya itu akan masih berlanjut.
Serta berharap ke depannya hal itu bisa membuat Diego makin semangat dan menjadi lebih baik lagi.
"Perjalanan Diego bersama timnas u-16 di AFF mungkin berakhir, namun perjalanan karir sepakbola Diego masih membentang panjang.
Hanya satu pilihan, terus berlatih menempa diri untuk jadi lebih baik dan lebih baik lagi!" tulis Darius.
Terakhir, Darius juga tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh tim pelatih, serta orang-orang yang telah mendukung Diego.
"Terima kasih Coach @novarianto30 dan seluruh tim pelatih sudah memberi kesempatan dan kepercayaan pada Diego sejauh ini, semua akan menjadi bekal untuk Diego jadi lebih baik lagi.
Mohon maaf jika belum bisa memenuhi ekspektasi dan kebutuhan tim, kesempatan berikutnya Diego akan lebih matang dan dewasa dalam permainan.
Terima kasih juga untuk semua pihak yang sudah mendoakan dan mendukung perjalanan Diego, maaf belum bisa penuhi dukungan kalian.
Kita kawal terus perjalanan karir Diego dan Lio sampai saatnya mereka wujudkan mimpi jadi pemain bola profesional!" imbuh Darius.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar.
"Semangat terus @diego.sinathrya Yakin suatu saat nanti Pasti Bisa," komentar @ibnujamilo.
"Sedih, tapi percaya diego bisa bangkit dan terbang lebih tinggi! semangat terus diego!!" tulis @vin***.
"Udah sampe tahap ini aja udah keren bgt dego gak smua bisa, km ttp keren semangat trs," tambah @lin***.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih