Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Aktor Boy William turut berikan tanggapan terkait kandasnya hubungan Ayu Ting Ting dengan Muhamad Fardhana.
Sebagai sahabat dekat sang biduan, Boy William mengaku akan terus mendukung Ayu apa pun jalan yang ia pilih.
Seperti yang telah diketahui sebelumnya, meskipun telah sampai pada tahap pertunangan, namun hubungan Ayu Ting Ting dan Fardhana tak bisa lagi dilanjutkan.
Ayu mengungkap bahwa dirinya sudah putus dari Muhammad Fardhana dan tak bisa lagi melanjutkan hubungannya hingga ke jenjang pernikahan.
Alih-alih menyesal, ibunda Bilqis justru legawa dan menjadikan hal itu sebagai pembelajaran dalam hidupnya.
"Karena Ayu banyak belajar, Ayu enggak mau sampai salah langkah lagi," ujarnya, dilansir dari laman Kompas.com.
"Jangan sampai gagal lagi ke depannya. Pengin pernikahan sekali seumur hidup, panjang selamanya," jelasnya.
Ia berlapang dada dengan kegagalannya kali ini dan menyebutnya sebagai sebuah takdir yang sudah ditentukan.
"Memang mungkin sudah jalannya Allah kasih buat Ayu. Dan Ayu yakin, pasti Allah suatu saat akan kasih yang terbaik."
"Kalau memang belum sekarang, mungkin nanti ada waktunya. Mungkin ini terbaik untuk kami masing-masing, terutama buat Ayu, buat Bilqis, Allah sayang dan jaga Ayu sama Bilqis," lanjutnya.
Baca Juga: Akun Boy William Mendadak Digeruduk Netizen Usai Ayu Ting Ting Batal Nikah, Harap Keduanya Berjodoh?
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |