Grid.ID - Sempat beberapa kali diterpa ujian, komedian Sule ternyata punya dua sosok sahabat yang paling dipercaya.
Kepada kedua temannya, Sule kerap kali mencurahkan isi hati dan membeberkan masalah yang ia hadapi.
Seperti yang diketahui, kehidupan cinta Sule memang tak selalu mulus.
Ia diketahui telah bercerai sebanyak dua kali.
Meski selalu terlihat ceria, ayah dari Rizky Febian itu rupanya juga memiliki hati yang rapuh.
Melansir Tribun Lampung, Sabtu (6/7/2024), Sule rupanya punya tempat curhat tersendiri.
Walau temannya cukup banyak, tak mudah bagi Sule untuk menceritakan masalah hidupnya ke orang lain.
“Ya hidup sedihnya pasti ada,” ujar Sule dikutip dari kanal YouTube Taulany TV.
Pelawak kondang ini pun memilih Andre Taulany dan Nunung sebagai tempat curhatnya.
“Cuma dua sih teman yang bisa percaya, Andre Taulany dan Nunung,” sambungnya.
Meski sudah sibuk masing-masing, Sule menuturkan tetap saling berkomunikasi dengan kedua temannya itu.
“Nunung kemarin pas lagi sakit juga gue support banget, Andre mungkin sekarang sibuk, tapi gue selalu berkabar sama dia,” ungkap Sule.
Hal ini pun dibenarkan oleh Andre Taulany.
Pemain sketsa 'Lapor Pak' ini menceritakan bagaimana Sule pernah menitikkan air mata di tengah ujian yang menimpanya.
“Di saat dia banyak masalah, down banget, dia curhat ke gue, kadang sampai nangis,” kata Andre Taulany.
“Tugas gue sebagai sahabat ya menenangkan, menyemangati, begitu juga sebaliknya,” ujarnya.
Sule Curhat Susah Dapat Kerja
Dalam momen yang sama, Sule pun curhat tentang nasibnya yang kini kesulitan mendapat job di dunia hiburan Tanah Air.
Padahal dulu ia pernah mendapat tawaran kontrak eksklusif senilai miliaran Rupiah.
"Awalnya kan sempat menawarkan gajian per bulan, sekian miliar, waktu itu ditawari Rp 1,2 miliar per bulan," ujar Sule dikiytip dari Kompas.com.
Namun saat itu Sule menolak tawaran tersebut dan lebih memilih tawaran per episode.
"Tapi akhirnya gue milih tetap per episode, eh ternyata total bayarannya enggak sampai Rp 1,2 miliar, kalau per episode totalnya per bulan," bebernya.
Sayangnya, kini Sule mengaku sulit mendapatkan pekerjaan.
Bukan tanpa sebab, hal itu lantaran ia beranggapan masih banyak yang menganggapnya comedian dengan Harga mahal.
"Iya makanya sekarang jarang ada yang makai karena anggepnya masih mahal," ujar Sule.
Saat disinggung perihal tarif menjadi komedian di masa sekarang, Sule mengaku telah menurunkan harganya.
"Turun, udah turun gue," jelasnya.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Youtube,Tribun Lampung |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |