Grid.ID - Warga Cirebon, Pegi Setiawan sempat menjadi tersangka dalam kasus pembunuhan Vina Cirebon.
Pegi Setiawan sempat ditahan di Polda Jabar karena diduga jadi salah satu tersangka utama yang telah lama masuk DPO (daftar pencarian orang).
Pegi diduga merupakan Pegi alias Perong yang jadi salah satu otak dalam kasus pembunuhan Vina Cirebon.
Setelah menjalani sidang praperadilan, penangkapan Pegi Setiawan pun dinyatakan tidak sah.
Pegi kemudian dibebaskan karena tidak ada bukti yang menyatakan dirinya bersalah.
Dia pun bersyukur banyak pihak yang mendukungnya dan membuktikannya tidak bersalah.
“Alhamdulillah saya pertama mengucapkan terima kasih banyak saya tidak menyangka akan menjadi seperti ini,” ucap Pegi Setiawan dikutip dari tayangan Rumpi No Secret episode Selasa (9/7/2024).
Akibat kesamaan namanya dengan nama salah satu tersangka, Pegi sudah mengecap dinginnya jeruji besi.
Hal lain yang membuat Pegi Setiawan ditangkap polisi juga karena dianggap telah mengubah identitasnya.
Pegi mengaku memang menggunakan nama Robi karena alasan pribadi dari keluarganya.
“Nah itu, di sana nama saya Robi, itu diganti sama bapak saya. Istri mudanya itu ga mau (suara tidak jelas),” jelas Pegi.
Pegi Setiawan bukan hanya sekali tertimpa musibah akibat namanya.
Pegi mengaku jadi korban bully teman-temannya karena namanya dianggap mirip nama perempuan.
“Kebetulan juga nama saya. Karena kalau misalnya saya nama pegi itu sering dibully
Karena kan maksudnya kayak cewek, ada nama artis Pegi Melati Sukma, itu saya sering dibully.”
Pegi Setiawan dinyatakan tidak bersalah dan bebas pada Senin 8 Juli 2024.
(*)
Tim kuasa hukum Pegi Setiawan kini tengah bersiap untuk kemungkinan melaporkan balik Polda Bandung akibat kerugian materiil secara perdata.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |