Grid.ID - SEVENTEEN akan gelar tur dunia pada Oktober mendatang.
Seperti diketahui, boygroup di bawah naungan PLEDIS Entertainment baru saja menggelar fanmeeting bertajuk 'SEVENTEEN in CARAT LAND' di Gocheok Sky Dome, Seoul, pada tanggal 23 dan 24 Juli 2024.
Dalam kesempatan tersebut, SEVENTEEN memberikan spoiler tipis terkait tur dunia yang akan segera digelar pada tahun 2024 ini.
Ya, S.Coups cs akan menggelar tur dunia bertajuk "RIGHT HERE" pada bulan Oktober mendatang.
Dilansir dari Soompi pada Kamis (25/7/2024), SEVENTEEN secara resmi mengumumkan rencana mereka untuk memulai tur dunia baru akhir tahun ini.
Mulai bulan Oktober, grup ini akan memulai tur dunia mereka bertajuk RIGHT HERE yang akan dimulai di Korea sebelum membawa mereka ke Amerika Serikat, Jepang, dan negara-negara lain di Asia.
Mengetahui spoiler tipis yang dibagikan oleh SEVENTEEN, para penggemar di Indonesia berharap agar SEVENTEEN memasukkan Indonesia sebagai salah satu negara dalam tur kali ini.
"INDONESIA RIGHT HERE MAS MASIH DI ASIA YA TOLONG ????," tulis gyulal*****.
"Bang Inget Jakarta banggg????..kemarin udah di Unfollow..pliss svt right here," tulis maya_*****.
"BISMILLAH NONTONN SEVENTEEN ????????," tulis han*****.
Sebagai informasi, SEVENTEEN sendiri sedang menggelar pameran bertajuk 'FOLLOW FELLOW' di Jakarta lho.
Baca Juga: Digelar Dua Hari, SEVENTEEN Siap Temu Kangen dengan Penggemar di CARAT LAND pada Juli 2024
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Ayu Wulansari K |