Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Band Ecoutez sedang menggarap lagu-lagu yang akan masuk dalam album mini.
Kembalinya Delia Septianti pada posisi vokalis setelah 12 tahun vakum, membuat Ecoutez siap merampungkan album untuk dirilis pada tahun ini.
“Kita Sudah ngeluarin single, tapi kita belum ngeluarin album kan, jadi Insya Allah sekarang lagi mempersiapkan mini album,” kata Delia Septianti saat Grid.ID temui dalam acara Kick-off Muffest+ 2024 di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2024).
"Aku habis 12 tahun berpisah ya, sekarang kayak butuh proses lagi untuk kita bikin lagu sama-sama."
"Jadi kita nggak yang lagi buru-buru, santai-santai aja ngerjain prosesnya, tapi insya Allah tahun ini rilis,” ujarnya.
Lebih lanjut, wanita 33 tahun itu juga menyebut bahwa bandnya ingin menghasilkan lagu-lagu yang sesuai dan dapat dinikmati oleh generasi Z.
“Kita tetap jadi diri kita sendiri, bedanya paling kita pengin menarik perhatian generasi yang baru, Gen Z."
“Karena di zaman aku, di tahun 2005-2006, mungkin banyak adik-adik Gen Z yang belum familiar sama Ecoutez, jadi yang kita fokuskan untuk lagu-lagu baru gimana caranya lagu-lagunya juga bisa kena ke telinganya Gen Z,” tutur Delia.
Delia juga menyebut bahwa hal yang membuatnya tetap semangat adalah kebersamaan.
Meski lebih dari 1 dekade vakum, namun Delia tetap merasakan kekompakan untuk terus melahirkan karya bersama Ecoutez.
Baca Juga: Tips Mix and Match Outfit Hijab ala Delia Septianti, Nyaman dan Casual!
"Yang bikin kita tetap semangat terus adalah kebersamaan kita. Apalagi setelah 12 tahun berpisah ya, jadi pas sekarang balik tuh rasanya gimana banget gitu sama teman-teman," tandasnya.
(*)
The Real Bos Idaman, Begini Cara Mewah Raffi Ahmad dan Nagita saat Rayakan Wisuda Mbak Lala di Bali!
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |