Grid.ID - Selebgram Fujianti Utami alias Fuji bawa kabar sedih di hari pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid.
Bawa kabar sedih, Fuji tetiba ungkap kondisi kesehatannya hingga singgung soal operasi.
Lantas bagaimana kondisi Fuji?
Seperti diketahui, mantan kekasih Fuji, Thariq Halilintar dikabarkan menikah.
Thariq Halilintar menikah dengan Aaliyah Massaid pada Jumat (26/07/2024).
Akad nikah keduanya digelar dengan megah di Dian Ballroom, Raffles Hotel, Jakarta, sekitar pukul 09.00 WIB.
Pernikahan Thariq dan Aaliyah pun langsung menyedot perhatian.
Bahkan, banyak netizen yang menyoroti nama Fuji di tengah kabar pernikahan itu.
Ya, netizen seolah penasaran apakah Fuji diundang ke pesta pernikahan Thariq atau tidak.
Mengingat, Fuji pernah menjalin asmara dengan Thariq.
Namanya jadi sorotan, Fuji tampaknya memilih cuek.
Baru-baru ini, putri Haji Faisal itu justru membawa kabar sedih di hari pernikahan sang mantan.
Hal itu diketahui dari unggahan di Instagram Storynya @fuji_an pada Kamis (25/07/2024).
Di unggahan itu, Fuji memperlihatkan hasil rontgen tulang belakangnya.
Terlihat, Fuji mengalami skoliosis yang membuat tulang belakangnya miring.
"Bener ti kamu pinggangnya miring?" tanya seorang netizen.
"Iya greget deh sama tulang sendiri editin biar lurus dong akh," tulis Fuji.
Fuji juga menjelaskan pengobatan yang ia lakukan agar kondisinya membaik.
Fuji menyebut cara mengatasi skoliosis tak harus dioperasi.
Ia mengaku hanya rutin melakukan terapi, pilates atau yoga agar skoliosis tidak bertambah parah.
"Bisa gak si balik normal lagi tanpa operasi?" tulis netizen.
"Ngga, harus operasi kalau mau lurus. tapi kalau masih anak-anak/masa pertumbuhan bisa terapi dan bisa lurus lagi, kalau aku kan udah bukan masa pertumbuhan, tulangnya udah nge set begitu, ya udah pasrah aja," ujarnya.
"Paling terapi/pilates/yoga biar ga makin miring ajasih, biar ga gampang pegel-pegel juga sendinya," tambahnya.
Seperti diketahui, Fuji belakangan ini memang rajin berolahraga.
Ia pun kerap membagikan aktivitasnya saat melakukan olahraga pilates.
Tak sendiri, ia melakukan pilates ditemani instruktur khusus.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |