Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Ahmad Dhani baru-baru ini memberikan tanggapan soal hubungan asmara ketiga putranya, yakni Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani.
Sang musisi merasa bahagia lantaran ketiga putranya kini telah memiliki gandengannya masing-masing.
Ahmad Dhani justru berharap ketiganya menikah di waktu yang bersamaan.
Sebelumnya ramai beredar kabar bahwa El Rumi telah mengenalkan Syifa Hadju pada ayahnya.
Syifa Hadju sendiri dikabarkan menjalin hubungan kedekatan dengan El Rumi.
Dilansir dari Serambinews.com, orang tua Syifa Hadju bahkan telah mengirimkan makanan sebagai bentuk perkenalan.
"Ibunya (Syifa) sudah kirim makanan sebagai tanda perkenalan," ucap Ahmad Dhani.
Pentolan Dewa 19 itu pun meminta El agar segera menikah lantaran sudah cocok dengan Syifa Hadju.
"Ya cocok dijadiin istri. Bagus sih dia spek istrilah. Karena kan ada perempuan yang bukan spek istri. Kalau dia adalah spek istri. Menurut saya pribadi ya, enggak tahu menurut yang lain," tuturnya.
Lebih lanjut Ahmad Dhani mengungkap bahwa Syifa Hadju merupakan anak yang baik.
Baca Juga: Puji Al El Dul Pintar Cari Pasangan, Ahmad Dhani Malah Ngaku Ingin Nikah Lagi
Source | : | Kompas.com,Serambinews.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |