Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Aktor Aliando Syarief baru-baru ini kembali muncul ke publik usai mengaku idap OCD.
Sang aktor justru curhat pilu soal dirinya yang sulit berteman dengan rekan sesama artis gegara sakit tersebut.
Aliando Syarief diketahui mengidap OCD (Obsessive Compulsive Disorder).
Mengutip Kompas.com, OCD merupakan penyakit mental yang menyebabkan seseorang memiliki ide, pikiran, atau sensai berulang yang tidak diinginkan.
Penderita biasanya akan melakukan sesuatu secara berulang meskipun ia tak menginginkannya.
Lebih lanjut, dirinya juga mengaku sulit melakukan aktivitas sehari-hari usai mengidap OCD.
Namun kini ia mengamu kondisinya telah membaik.
Meskipun begitu, tetap tak mudah bagi Aliando untuk bergaul dengan rekan sesama artis.
Ia juga mengaku bahwa saat ini dirinya tak memiliki teman dekat.
Hal itu membuat dirinya melakukan segala sesuatunya sendirian.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |