Grid.ID - Ibunda dari Nikita Willy, yakni Yora Febrine mendadak ramai jadi buah bibir.
Ya, hal ini bermula gegara beredarnya video cuplikan ulang tatkala ibunda dari Nikita Willy itu melakukan podcast bareng kedua putrinya.
Melansir dari postingan akun gosip di Instagram yang diunggah Minggu (11/8/2024), mulnya ibunda Nikita Willy mengungkap soal dirinya yang tak mau mengeluarkan air mata untuk sang anak.
Pasalnya hal itu bisa membuat jalan sang akan berat, dan Yora Febrine tak mau hal itu menimpa Nikita Willy.
"Ada tulisan mami pernah baca, 'Jangan sampai mengeluarkan air mata untuk anak kamu, supaya anak kamu jalannya nggak berat'," kata Yora di depan Nikita dan Winona Willy.
Namun siapa sangka, Yora Febrine ternyata pernah diam-diam menangis.
Usut punya usut, hal itu lantaran Yora mengetahui soal hubungan asmara Nikita Willy dengan seorang pria di masa lalu sang putri.
Dimana kala itu, Yora tampaknya tak setuju dengan hubungan Nikita Willy dan sosok pria tersebut.
Dan ya, tangis Yora akhirnya pecah juga.
Namun kala itu Yora Febrina langsung buru-buru menghapus air matanya dan berwudhu.
"Tapi mami pernah mengeluarkan air mata abis itu mami hapus, terus mami langsung wudhu.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri