Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni -
Grid.ID - Sebagai penyanyi terkadang tak sedikit yang memiliki beberapa ritual atau kebiasaan sebelum dirinya performance atau manggung.
Isyana Sarasvati salah satunya, ia memiliki kebiasaan yang seringkali dilakukan sebelum manggung.
Mengatur napas dan menyendiri, dua hal itu yang dilakukan Isyana Sarasvati sebelum dirinya manggung dihadapan penonton.
Baca Juga: Klaim Bibirnya Seksi Maksimal, Indra Bruggman Ungkap Bagian Wajahnya yang Masih Original Tanpa Oplas
"Atur napas pasti karena biar kita tenang ya, dan aku juga yang tipikal yang sekitaran aku seru, jadi 10-15 menit sebelum manggung itu aku butuh menyendiri, jadinya tenang," ungkap Isyana saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (4/9/2024).
Istri Rayhan Maditra itu benar-benar harus dalam keadaan tenang supaya fokusnya tidak hilang ketika bernyanyi di atas panggung.
Wanita kelahiran 2 Mei 1993 itu juga selalu berfikir bahwa setiap manggung adalah penampilan terakhirnya, sehingga ia bisa memberikan atau menyuguhkan penampilan yang luar biasa.
"Kalo masih diganggu ngomong kayak tetep masih ada interaksi. Jadi udah tenang, udah siap, mikir ini performance terakhir. Karena setiap manggung itu kan kita gak pernah tau seperti apa energi penontonnya, tapi kalo kita siap dengan segala situasi."
"Yang penting udah tenang, udah siap, prepare, udah menyendiri, apapun yang terjadi di atas panggung emang pengin mengekspresikan dan membagikan energi karya-karya aku. Jadi segala bentuk respons penonton udah siap," pungkas Isyana.
(*)
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |