Grid.ID - Festival Musik PROJEK-D VOL.3 kembali hadir menyapa warga Solo Raya.
Berlokasi di De Tjolomadoe, Karanganyar Jawa Tengah.
Acara besutan dari Dyandra Promosindo itu digelar dua hari berturut-turut.
Yakni pada Sabtu dan Minggu (7-8 September) 2024.
Menariknya, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Festival Musik PROJEK-D VOL.3 kali ini bakal menyuguhkan Spinning Session.
Yakni memutarkan lagu-lagu melalui piringan hitam rilisan dari Lokananta.
Setelahnya, festival akan ditutup dengan acara After Party x Shuga Bar yang bernama “Sehidup after Party”.
Pada acara after party nantinya lagu-lagu koplo akan ditampilkan di hari pertama dan karaoke night di hari kedua.
Terungkap Diskoplo feat Topik Sudirman akan memeriahkan acara after party di hari pertama
Kemudian dilanjut Potion Project with Down For Life di hari kedua.
Tak berhenti sampai di situ, selain bertabur musisi, penonton juga bakal disuguhi penampilan Stand Up Comedy dari komunitas di Solo.
Baca Juga: Gaya Nyentrik Widy Vierratale saat Manggung di Festival Musik Projek-D Vol.1
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya