Grid.id - Hari Olahraga Nasional (Haornas) diperingati setiap tanggal 9 September.
Menjelang Haornas 2024, Tokopedia dan ShopTokopedia merekomendasikan sederet brand lokal produk olahraga yang bisa menunjang gaya hidup sehat masyarakat Indonesia.
Menurut Laporan Indeks Pembangunan Olahraga Tahun 2023 Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI), kondisi kebugaran jasmani anak dan pemuda Indonesia masih perlu ditingkatkan.
Pada kelompok anak usia 10-15 tahun, kebugaran jasmani yang masuk kategori baik/lebih hanya sebesar 6,79%, sementara yang masuk kategori kurang dan kurang sekali sebesar 77,12%.
Pada kelompok pemuda usia 16-30 tahun, kebugaran jasmani yang masuk kategori baik/lebih hanya sebesar 5,04%, sementara yang masuk kategori kurang dan kurang sekali sebesar 83,53%.
Communications Senior Lead Tokopedia and ShopTokopedia, Antonia Adega mengatakan "Untuk membantu masyarakat meningkatkan kebugaran jasmani, Tokopedia dan ShopTokopedia menghadirkan beragam promosi atau kampanye, yaitu Sports, Beli Lokal, dan Promo Guncang 9.9.
Lewat kampanye tersebut, masyarakat bisa membeli produk sportswear--seperti pakaian, sepatu, dan aksesoris olahraga--maupun peralatan olahraga dengan lebih terjangkau."
Produk olahraga laris manis, intip deretan brand lokal ciamik!
"Menurut data internal Tokopedia dan ShopTokopedia pada kuartal II 2024 dibandingkan kuartal I 2024, produk olahraga menjadi salah satu produk yang paling laris diburu masyarakat. Di Tokopedia, produk seperti peralatan sepakbola dan futsal, peralatan lari, serta pakaian olahraga menjadi yang paling laris diburu masyarakat. Sedangkan di ShopTokopedia, perlengkapan olahraga dan kegiatan luar ruangan mengalami peningkatan jumlah transaksi hampir 2 kali lipat," jelas Antonia.
Tokopedia dan ShopTokopedia pun membagikan rekomendasi brand lokal olahraga agar masyarakat Indonesia makin bangga menggunakan produk dalam negeri dan semangat untuk meningkatkan kebugaran jasmani.
1. Brand lokal pakaian olahraga ini bikin nyaman dan stylish
"Pakaian olahraga yang nyaman akan mendukung gerakan olahraga yang dinamis dengan baik. Pakaian olahraga dengan teknologi quick dry akan sangat menguntungkan.
Selain lebih cepat kering ketika terkena keringat, pakaian olahraga yang quick dry cenderung lebih ringan sehingga tidak mengganggu pergerakan saat berolahraga.
Sarankan Pihak Husin Kamal Damai dengan Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan: Harus Ada Itikad Baik
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Irene Cynthia |