Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Adik Tamara Tyasmara, Jeremy menanggapi soal sang kakak yang disebut akan dilaporkan pihak Yudha Arfandi, terdakwa kasus kematian Dante.
Seolah tak takut sang kakak bakal dilaporkan keluarga Yudha Arfandi, adik Tamara Tyasmara justru seolah menantang balik.
“Di laporin aja, gak masalah, dilaporin aja,” kata adik Tamara Tyasmara, Jeremy di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin (9/9/2024).
Adik Tamara Tyasmara mempersilakan jika keluarga Yudha Arfandi melaporkan sang aktris ke polisi.
Baca Juga: Ribut dengan Adik Yudha Arfandi, Angger Dimas Luapkan Emosi: Anak Gue Sudah Dimatiin !
“Itu hak dia,” tutup adik Tamara Tyasmara.
Seperti diberitakan sebelumnya pada pekan lalu kuasa hukum Yudha Arfandi, Daliun Sailan menyebut pihaknya akan melaporkan Tamara Tyasmara terkait kesaksian palsu dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dalam kasus kematian Dante.
Kesaksian Tamara Tyasmara yang dinilai palsu oleh pihak Yudha Arfandi yaitu terkait pengancaman melalui pesan singkat WhatsApp.
(*)
6 Ladang Uang Maharani Kemala, Pengusaha yang Dituduh Sogok Polisi Rp 10 Miliar untuk Penjarakan Nikita Mirzani
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |