Grid.ID - Irish Bella diketahui kini sudah kembali membuka hati untuk laki-laki.
Pasca bercerai dari Ammar Zoni, Irish Bella sempat menyendiri dalam beberapa waktu.
Saat ini, Irish Bella mengakui sudah kembali miliki pasangan baru.
Irish Bella ingin kali ini dirinya tak salah pilih pasangan.
"Ya pokoknya minta doanya aja semoga dimudahkan terus disegerakan dan gak salah pilih," ungkap Irish Bella dikutip dari YouTube Intens Investigasi Rabu (18/9/2024).
Di samping itu, Irish Bella juga berharap bisa segera menikah.
"Sebenarnya penginnya kalau memang udah cocok, pengennya yang cepat," imbuh Irish Bella.
"Gak bisa spill apa-apa dulu. Pokoknya doain aja mudah-mudahan yang terbaik," ujar ibu dua anak itu.
Akan tetapi Irish Bella belum bisa banyak bercerita.
"Nanti aku akan cerita kalau sudah waktunya," sambungnya.
Irish Bella juga mengungkap hal-hal penting yang harus dimiliki calon suaminya.
Tiba-tiba Dihajar Chandrika Chika, Yuliana Byun Jawab Ini Terkait Motif sang Selebgram yang Diduga Melakukan Penganiayaan
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |