Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Pedangdut Lesti Kejora harus mempersiapkan konser tunggalnya di tengah kehamilan.
Tentunya, hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi istri Rizky Billar ini.
Lesti mengungkapkan bahwa ia sempat kebingungan lantaran mendadak hamil di tengah persiapan konser.
Apalagi pihak promotor juga telah mengumumkan adanya konser ini.
"Begitu kita proses komunikasi untuk persiapan konser, di pertengahan dapet kabar bahagia ternyata aku hamil 'aduh gimana ini udah diumumin'," kata Lesti di kawasan Tebet, Kamus (26/9/2024).
Penyanyi 25 tahun ini pun tak mau menganggak kehamilannya ini sebagai sebuah kendala.
Menurutnya, kehamilan ini justru sebuah berkah dan rezeki untuk Lesti dan keluarganya.
"Tapi ya Insya Allah ini rezeki lah pasti, rezekinya untuk kita semua lah. Yang penting sehat lah," ujarnya.
Ibu satu anak ini berupaya untuk menampilkan yang terbaik dalam konsernya nanti.
Demi kesiapan fisiknya, Lesti telah berkonsultasi dengan dokter dan juga berusaha menjaga pola makannya.
Baca Juga: Gelar Konser Tunggal Saat Hamil Anak Kedua, Lesti Kejora Jaga Pola Makan dan Konsultasi ke Dokter
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |