Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Ketua RT setempat akhirnya buka suara soal keseharian Vadel Badjideh dan keluarganya.
Saat ini sedang menjadi perbincangan hangat soal seleb TikTok Vadel Badjideh yang dilaporkan ke polisi oleh Nikita Mirzani.
Vadel dilaporkan atas dugaan pelanggaran terhadap undang-undang perlindungan anak.
Ia diduga telah memaksa putri Nikita Mirzani, Lolly untuk melakukan aborsi.
Dilansir dari Tribun Seleb, Ketua RT setempat, Vadel Badjideh dan keluarganya suka bersosialisasi.
Mereka juga suka bermain bulu tangkis di sekitar tempat tinggalnya.
"Kalau masa remajanya, dia suka rekam joget-joget itu aja di lapangan sini sama kakak-kakaknya itu," kata ketua RT setempat.
"Iya (bersosialiasi) suka main bulu tangkis di sini, bapaknya juga," sambungnya.
Lebih lanjut, ketua RT juga menyebut jika Vadel merupakan pribadi yang ramah terhadap tetangganya.
"Ya biasa, seperti anak remaja yang lainnya. Ia sejauh ini (gemar) nyapa," terangnya.
Baca Juga: Vadel Badjideh Terseret Kasus Dugaan Persetubuhan Anak, Guru Ngaji: Namanya Setan Bisa Kemana-mana
Karena hal itu, Ketua RT mengaku kaget dengan kasus yang kini menyeret Vadel Badjideh.
"Kita kaget juga ada berita semacam itu karena selama ini kita gak ngikutin kegiatannya di luar."
"Yang kita tahu, dia suka joget-joget di Instagram-nya," bebernya.
Sementara melansir dari Kompas.com, Vadel Badjideh membantah dirinya pernah menghamili hingga meminta Lolly untuk melakukan aborsi.
"Gue pastikan gue sama Lolly enggak akan, enggak pernah, tidak pernah tidur bareng, tidak pernah berhubungan intim, dan tidak pernah menghamili apalagi aborsi itu. Gue bisa tanggung jawab," ujar Vadel.
Ia membantah dengan tudingan yang dilayangkan oleh Nikita Mirzani.
Beberapa waktu lalu tim kuasa hukumnya juga menunjukkan bukti USG yang diyakini dapat membantah tudingan dari Nikita Mirzani.
(*)
3 Shio Ini Hobi Banget Belanja, Bisa Habiskan Waktu Seharian Buat Ngemall, Siapa Saja?
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |