Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Artis senior Marissa Haque meninggal dunia di usia 61 tahun di kediamannya, Rabu (2/10/2024) pukul 00.43 WIB.
Kepergian istri Ikang Fawzi ini begitu mendadak sehingga meninggalkan luka yang dalam.
Menurut adik Marissa, Soraya Haque, almarhumah tak menunjukkan tanda apapun.
Bahkan Marissa masih beraktivitas seperti biasa hingga malam harinya.
Ketika ditemukan keluarga, tubuh Marissa Haque sudah tidak bergerak.
"Kalau menurut keluarga, terutama Ikang, suaminya, itu tidak pakai gejala apa-apa. Jadi seperti biasa, mereka beraktifitas, kemudian pulang ke rumah, kemudian pada malam hari mereka bertemu di ruangan atas," kata Soraya di Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (2/10/2024).
"Menurut info, kakak saya sudah tidak bergerak lagi," lanjutnya.
Karena terjadi sekitar tengah malam, keluarga pun kesulitan untuk memanggil dokter.
Akhirnya diputuskan untuk membawa Marissa ke rumah sakit untuk diperiksa kondisinya.
"Untuk memanggil dokter ke rumah itu di tengah (malam) hari itu sepertinya tidak mungkin. Jadi mereka harus bawa ke rumah sakit untuk memastikan kondisi terakhirnya seperti itu," jelas Soraya.
Aktris 59 tahun itu menyebutkan bahwa semasa hidupnya, Marissa tak memiliki riwayat sakit.
Sulit Ceraikan Erin Taulany? Permohonan Talak Andre Taulany Sampai Ditolak 2 Kali oleh Hakim, Ini Penyebabnya: Tidak Terbukti
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |