Grid.ID – Tepat tanggal 15 Oktober 2024 hari ini, sejatinya Marissa Haque merayakan ulang tahunnya yang ke-62 tahun.
Namun, Sang Khalik berkata lain, karena pada Rabu (2/10/2024) lalu, Marissa Haque meninggal dunia di usia 61 tahun.
Dua minggu pasca meninggalnya sang ibu, putri sulung Ikang Fawzi dan Marissa, Isabella Fawzi, mengaku masih terus memproses kesedihan yang dialaminya.
“Masih berusaha mencerna, ini gak mudah,” kata Bella saat menjadi bintang tamu acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Selasa (15/10/2024).
Kesedihan Bella beserta ayah dan keluarganya kembali tersulut tatkala mengingat hari ini adalah hari ulang tahun Marissa.
“Apalagi ini 15 Oktober ulang tahun ibu saya,” kata Bella.
“Ini tahun pertama ulang tahun ibu, tapi ibunya gak ada, it’s not easy,” kata Bella.
Padahal, setiap sang ibu berulang tahun, semua kesibukan anggota keluarga yang biasanya padat, selalu ditanggalkan.
“Yang tadinya kita berencana kalau pas (ulang tahun) bisa kumpul, kita makan bersama, sekarang ibu udah gak ada, tinggal bertiga,” kata Bella .
“(Maunya ibu) sederhana sih, yang penting ngumpul.”
Baca Juga: Chiki Fawzi Beberkan Alasan sang Ayah Tetap Manggung Meski Masih Berduka Kehilangan Marissa Haque
Nyesek, Talitha Curtis Ungkap Ibu Kandungnya Kerja di Dunia Malam hingga Hamil: Aku Sempat Digugurin
Source | : | Pagi Pagi Ambyar Trans TV |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |