Grid.ID - Bukan Aaliyah Massaid namanya jika tidak mencuri hati netizen lewat potret tampilannya.
Istri Thoriq Halilintar ini selalu memikat hati netizen lewat berbagai foto yang ia bagikan di akun Instagram pribadinya @aaliyah.massaid.
Terbaru, putri dari penyanyi senior Reza Artamevia tersebut memukau netizen lewat tampilannya di acara brand perhiasan mewah.
Pada event yang diadakan di salah satu hotel mewah di kota Bandung, Aaliyah Massaid tampil glamor dan berkilau.
Wanita kelahiran tahun 2002 ini mengenakan gaun megah dengan potongan panjang yang membuat tubuhnya terlihat lebih jenjang.
Aaliyah Massaid memilih dress yang terlihat seperti kemben tanpa strap pada pundak.
Faktanya, dress berkilau yang dikenakan Aaliyah Massaid dilengkapi dengan kain transparan pada bagian pundak agar tetap nyaman digunakan oleh sang selebriti.
Jika sobat Grid perhatikan, bagian bawah dress Aaliyah Massaid terlihat sedikit transparan.
Namun dengan adanya motif brokat penuh, tampilan transparan tidak terlihat terlalu mencolok.
Dress berkilau sang selebriti juga dilengkapi dengan kain organza pada bagian pinggang yang terlihat seperti jubah.
Baca Juga: Potret Selvi Ananda Kenakan Heels Branded Favorit Para Selebriti di Pelantikan Gibran Rakabuming
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |