Grid.id - Sambut Halloween, Grid.id menyajikan sederet rekomendasi drakor yang bisa menemani malam serammu.
Apa saja deretan drakor yang bakalan bikin bulu kudukmu berdiri?
Berikut 5 rekomendasi drakor dengan nuansa horor dan supernatural yang cocok ditonton saat Halloween:
Drama ini mengisahkan Joo Joong-won (So Ji-sub), seorang CEO kaya yang egois, dan Tae Gong-shil (Gong Hyo-jin), seorang wanita yang bisa melihat hantu.
Mereka saling bergantung karena hantu tidak bisa mendekati Gong-shil saat dia bersama Joong-won.
Beberapa penampakan hantu yang dibalut cerita romantis membuat drakor ini cocok ditonton saat Halloween.
2. The Guest
Bercerita tentang trio yang terdiri dari seorang pendeta, seorang polisi, dan seorang cenayang yang berusaha mengusir roh jahat yang menghantui orang-orang.
Nuansa kelam dan elemen supranatural yang kuat membuat drama ini cocok bagi penggemar horor serius.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Drakor Tentang Perdukunan, Cocok Ditonton di Malam Halloween
3. Sweet Home
Drama ini mengisahkan tentang seorang remaja pemurung yang pindah ke kompleks apartemen baru, tetapi tiba-tiba manusia di sana berubah menjadi monster mengerikan.
Cerita yang gelap dan mencekam ini membawa ketegangan khas Halloween dengan nuansa thriller yang kuat.
4. Kingdom
Mengambil latar di era Joseon, drama ini menceritakan wabah misterius yang menyebar dan membuat orang-orang berubah menjadi zombie.
Dengan cerita sejarah bercampur horor, visual yang menakutkan, dan aksi seru, Kingdom memacu adrenalin penonton di malam Halloween.
5. The Uncanny Counter
Sekelompok "counter" yang menyamar sebagai pekerja di restoran mie bertugas untuk menangkap roh jahat yang mengganggu manusia.
Drama ini menawarkan kisah seru dengan elemen supranatural, aksi, dan persahabatan yang hangat meski penuh ketegangan.
(*)
Gantengnya Putra Wamendagri Bima Arya, Wajahnya Mirip dengan Oppa Korea, Foto saat Ayahnya Pelantikan ini Jadi Bukti
Penulis | : | Irene Cynthia |
Editor | : | Irene Cynthia |