Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Kepergian Dante masih meninggalkan duka mendalam bagi Tamara Tyasmara.
Sejak kepergian putra semata wayangnya itu, Tamara Tyasmara ternyata mengalami gangguan psikis.
Apalagi Tamara harus menjalani segenap proses pemeriksaan, penyidikan, hingga persidangan atas kasus kematian Dante.
Karena itulah Tamara meminta bantuan psikolog dan psikiater untuk mengobati kondisi mentalnya.
Sekaligus juga bantuan kuasa hukum untuk menjalani proses hukum.
"Ada kuasa hukum, tim psikolog, tim psikiater semuanya udah," kata Tamara di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin (4/11/2024).
Aktris 29 tahun kini memohon doa agar dirinya diberi kekuatan dalam melanjutkan hidup.
Walau kasus kematian Dante sudah mencapai putusan, Tamara sebenarnya belum bisa bernapas lega.
Sebab, terdakwa Yudha Arfandi mengajukan banding atas vonis 20 tahun penjara yang diberikan majelis hakim.
Akan tetapi Tamara meyakini bahwa majelis hakim akan memberikan keputusan seadil-adilnya.
Baca Juga: Sidang Putusan Kasus Dante, Tangis Tamara Tyasmara Pecah Ketika Majelis Hakim Bacakan Vonis
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |