Grid.ID - Siapa sih yang tak kenal dengan penyanyi dangdut Ayu Ting Ting?
Artis cantik ini dikenal sebagai sosok yang multitalenta.
Selain bertitel penyanyi, Ayu Ting Ting juga sibuk menjadi komedian hingga presenter.
Dengan segudang bakat tersebut, Ayu Ting Ting mengaku sempat memiliki cita-cita yang jauh dari dunia entertaiment.
Melansir Tribun Seleb, Rabu (6/11/2024), wanita kelahiran tahun 1992 ini mengaku pernah bercita-cita ingin jadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pramugari.
Jauh sebelum jadi artis, Ayu mengaku ingin menggeluti profesi sebagai PNS seperti ayahnya, Abdul Rozak.
Sebagaimana diketahui, pria yang akrab disapa Ayah Rozak itu memang merupakan pensiunan PNS.
"Dulu, aku punya cita-cita ingin jadi PNS karena melihat ada dana pensiun, jadi secara jangka panjang bagus," kata Ayu, dikutip dari YouTube Taulany TV.
Selain menjadi PNS, Ayu Ting Ting juga bercita-cita menjadi pramugari.
Namun sayang, impian penyanyi lagi 'Alamat Palsu' itu harus kandas karena tinggin badan dan skor IQ yang dinilai kurang.
"Pernah ingin jadi pramugari, tapi sadar nggak tinggi dan IQ juga lumayan rendah," curhat Ayu.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Youtube,Tribun Seleb |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |