Grid.ID – Tamara Tyasmara menceritakan hubungannya dengan Yudha Arfandi.
Telah berpacaran selama dua tahun, diakuinya bahwa sosok Yudha Arfandi adalah lelaki yang toxic.
"Udah tahu toxic, tapi masih dijalanin," kata Tamara di podcast Denny Sumargo
Yudha Arfandi pernah berlaku kasar kepada Tamara Tyasmara dan juga berbohong kepadanya.
Akan tetapi di sisi lain, sikap Yudha Arfandi kepada anak-anak sangat baik.
"Dia baik banget sama anak, makanya aku nggak pernah menyangka sampai ke sana," ungkapnya.
Oleh sebab itu, Tamara Tyasmara tak menyangka kasus pembunuhan tersebut bisa terjadi.
Kebohongan yang diucap Yudha Arfandi antara lain adalah soal pekerjaannya.
Yudha Arfandi mengaku sebagai pengusaha di bidang batubara.
Namun terbukti rupanya Yudha Arfandi masih minta uang kepada sang ayah.
Baca Juga: Nyaris Setahun Kepergian Putranya, Tamara Tyasmara Masih Merasakan Bau Dante di Kamarnya
"Nah, aku ketipu lagi nih. Kan dia ngaku kerja di batubara, sama aku sama teman-teman juga. Di penyidikan terbukti dia nggak kerja, pengangguran, dapat duit dari bapaknya. Malah dia ngaku (di persidangan) punya usaha angkutan umum, tapi aku nggak pernah tahu itu usaha apa," jelas Tamara.
Mobil Mewahnya Ditabrak Sopir Truk, Wanita Ini Malah Tak Marah dan Tak Minta Ganti Rugi, Ini Alasannya
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |