Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Ada lagi kelakuan Raffi Ahmad yang buat netizen iri.
Baru-baru ini dirinya dan Nagita Slavina mengundang pemain timnas Nathan Tjoe A On untuk datang ke rumahnya di Andara.
Seperti yang diketahui, Nathan Tjoe A On bersama timnas baru saja selesai melakoni laga kualifikasi Piala Dunia melawan Arab Saudi.
Berbuah kemenangan, timnas Indonesia berhasil naik ke posisi ketiga dalam klasemen di grup C.
Kini Nathan Tjoe A On datang bersama orang tua dan kekasihnya menyambangi rumah Raffi Ahmad.
"Thank you @nathantjoeaon for coming. Rafathar happy," tulis Raffi.
Pada awalnya ia tampak menyalami sang pemilik rumah.
Raffi dan Nagita pun menyambut dengan ramah.
Tak ayal, ayah dari Rafathar itu justru meminta sang istri untuk menerjemahkan atau menjadi translator dari Nathan dan keluarganya.
"Selamat Indonesia menang, kamu translator," ujar Raffi.
Baca Juga: Gacor! Anak Kembar Mpok Alpa Banjir Endorse, Langsung Punya Akun Instagram
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |