Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Tak perlu diragukan lagi hubungan rumah tangga Vidi Aldiano dan Sheila Dara memang pantas diacungi jempol.
Terlebih saat Vidi Aldiano sakit, Sheila Dara selalu setia mendampingi sang suami.
Baru-baru ini Vidi Aldiano mengungkapkan perasaan yang sebenarnya kepada Sheila Dara melalui kesempatan podcast bersama Deddy Corbuzier.
Ia mengatakan bahwa dirinya sangat mencintai Sheila Dara.
Melalui unggahan Instagram @rumpi_gosip, video terkait pengakuan dirinya dibagikan.
Saat disinggung perihal perasaannya, Vidi mengatakan bahwa dirinya sangat mencintai sosok istrinya.
"I love her. Gue tuh tipe orang yang nggak bisa cepat cinta sama orang," ungkap Vidi.
Lebih lanjut, dirinya juga mengungkapkan karakter Sheila Dara yang berbeda dengannya justru membuat hubungannya kian erat.
"Karakternya beda 180 derajat. Gue sama Sheila itu kan 6 tahun ya Om Ded pacarannya," ujar Vidi.
Meskipun diakui Vidi bahwa hubungannya dengan Sheila semasa pacaran sempat putus nyambung, namun pada akhirnya ia tetap kembali pada Sheila.
Baca Juga: Vidi Aldiano Update Pengobatan Kanker di Malaysia, Hasil PET Scan Belum Sesuai Harapan
Kemewahan Natal Sandra Dewi Sebelum Harvey Moeis Dipenjara, Pohon Natalnya Saja Asli dari Amerika
Source | : | |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |